
Perbedaan Proxy dan VPN – Partikel artikel kali ini saya akan menjelaskan tentang perbedaan antara Proxy dan VPN. Mungkin untuk kalian yang pemula masih sedikit bingung dengan perbedaan antara keduanya. Untuk mengetahui penjelasan detailnya simaklah ulasan berikut ini. Semangat ya….
Perbedaan Proxy dan VPN
Berikut ini adalah perbedaan antara proxy dan VPN :
TENTANG PROXY

Proxy adalah sebuah komputer yang berfungsi sebagai komputer server yang bertugas menjadi perantara antara 2 komponen yaitu komputer yang digunakan dengan internet. Akses dari Proxy lebih cepat daripada akses VPN. Mengapa demikian? Karena ketika komputer mengirim atau menerima sebuah data dengan jaringan internet tidak perlu melakukan enkripsi jadi prosesnya lebih cepat.
Kini telah banyak software proxy yang membantu untuk memberikan kemudahan para user yaitu dengan cara memakai IP Proxy dari komputer lain. Ketika kamu memakai sebuah proxy server, IP proxy yang ditampilkan bukanlah milik komputer yang sedang kamu pakai, namun IP dari komputer lain.
Ada 2 jenis protocol yang umum digunakan oleh Proxy Server :
- HTTP Proxy Servers
Protocol HTTP yaitu sebuah protocol yang dipakai untuk mengakses sebuah traffic tahap HTTP, contohnya http:// atau https://. Hal ini berartian bahwa protocol ini hanya mampu digunakan untuk mengakses halaman web. Dibandingkan dengan Sock Proxy Server, HTTP proxy memiliki kemampuan yang lebih cepat jika hanya dipakai untuk surfing dan browsing di internet.
- SOCKS Proxy Servers
Dibandingkan dengan HTTP proxy, Sock proxy ini memiliki kemampuan yang lebih lengkap. Selain mampu dipakai mengakses situs web juga bisa dipakai untuk membuka POP3 dan SMTP untuk email, IRC Chat, serta pemakaian FTP untuk mengunggah sebuah file ke dalam situs web.
Perbedaan 3 Jenis Proxy
- Transparent Proxy
Mengapa disebut transparan? Karena ketika Transparent Proxy dipakai, IP A Address tidak berubaha secara sepenuhnya.
- Anonymous Proxy
Penggunaan Anomyous Proxy dianggap lebih aman dari Transparent Proxy. IP yang muncul di beberapa website pengecek IP biasanya adalah “unknown”. Keunggulan konfigurasi ini adalah karena paling umum dan sangat memudahkan pengguna.
- High Anonymity (Elite) Proxy
Tingkat keamanan proxy ini adalah yang paling tinggi karena konfigurasinya sangat kompleks. Tidak aka nada yang mengetahui bahwa kamu menggunakan proxy karena IP asli tidak akan terlihat.
Kelebihan Proxy antara lain :
- Mampu megakses website.
- Memiliki akses yang cepat.
- Mengubah IP address menjadi IP proxy server.
- Sangat cocok digunakan dengan browser PC.
- Lebih cocok untuk desktop.
- Serfing menggunakan mode anonym.
Kekurangan Proxy antara lain :
Kekurangan proxy sebenarnya tidak banyak, namun hanya berada di lingkup pemakaian proxy itu sendiri. Contohnya adalah ketika proxy di setting di browser, maka software lain akan error disebabkan karena meminta username dan password.
TENTANG VPN

VPN adalah singkatan dari Virtual Private Network. VPN akan memberikan keamanan ketika kamu mengkoneksikan jaringan ke jaringan internet. Koneksi antara komputer dengan server host VPN akan terenkripsi. Enkripsi minimalnya adlalah 128 bit. Data yang dikirim dan diterima oleh komputer akan diamankan oleh VPN. VPN sangat unggul jika dilihat dari segi keamanannya. Hampir semua aktivitas yang kamu lakukan secara online tidak akan bisa dlihat oleh pihak ISP (Internet Services Provider).
Kelebihan VPN antara lain :
- Aksesnya aman.
- IP addres diubah secara penuh.
- Melakukan surfing dengan mode anonym.
- Bermain game online di negara tertentu.
- Cocok dipakai di Androd dan iOS.
- Dalam sekali koneksi akan mempengaruhi sistem operasi.
- Lebih aman.
Kekurangan VPN antara lain :
Kekurangan dari VPN adalah kecepatan internetnya akan menurun ketika digunakan untuk banyak koneksi. Hal ini karena jarak antara lokasi server VPN ke lokasi kamu dan juga karena enkripsi lalu lintas data. Untuk mempercepat koneksi pakailah request trial. Server yang kecepatannya maksimal adalah Indonesia dan Singapura. Daripada kecepatan yang cukup normal namun banyak batasannya lebih baik internet yang kecepatannya sedikit namun apa saja bisa di akses.
Demikian itu tadi adalah sedikit ulasan tentang perbedaan antara proxy dan VPN. Semoga artikel ini bisa bermanfaat. Sekian dan terima kasih…..
Be the first to comment