
Cara PPT Jadi JPG – Merubah file Power Point atau PPT menjadi JPG sangatlah mudah. Kamu hanya cukup mengikuti langkah-langkah berikut ini. Cara mengubah file PPT menjadi JPG terbagi menjadi dua, yaitu secara offline dan secara online. Nah, pada kesempatan kali ini, saya akan memberikan cara untuk mengubah File PPT menjadi format JPG atau gambar.
Biasanya, format file PowerPoint atau yang biasa disebut dengan PPT ini sering digunakan untuk presentasi pada saat rapat ataupun pada saat kepentingan belajar mengajar di sekolah. Oleh sebab itu, format file PPT ini sangat cocok digunakan untuk menyimpan sebuah dokumen presentasi.
Namun, format file PPT memiliki ukuran yang lebih berat jika dibandingkan dengan format file JPG. Oleh karena itu, kamu harus merubahnya terlebih dahulu menjadi format gambar. Nah, bagi kamu yang ingin mengubah file PPT menjadi file gambar, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
Cara PPT Jadi JPG
1. Buka Microsoft PowerPoint dan cari File PPT yang akan kamu ubah.
2. Selanjutnya, klik menu File yang terletak di pojok kiri atas.

3. Setelah itu, pilih opsi Save as.

4. Kemudian, pilih tempat atau folder dimana kamu akan menyimpan file tersebut. Kamu juga bisa memilih opsi Browse.

5. Jika jendela Save as sudah terbuka, pilih format file gambar atau JPG pada kolom Save as type. Selanjutnya, klik Save.

6. Kemudian, akan muncul sebuah jendela konfirmasi yang memberi pilihan apakah kamu akan menyimpan semua slide dalam bentuk JPG atau hanya slide yang kamu pilih. Pilih sesuai selera kamu.

7. Selesai, semoga bermanfaat.
Be the first to comment