Cara Mencoret Tulisan Di WhatsApp – WhatsApp adalah aplikasi chat online yang sangat populer di kalangan masyarakat pengguna media sosial. WhatsApp sendiri sangat menarik perhatian warga pengguna medsos dengan fitur nya yang beragam, salah satunya adalah fitur teks yang bisa mengubah bentuk menjadi bervariasi sehinggga tidak terlihat membosankan, tetapi kali ini WhatsApp baru saja update dan menampilkan teks yang bisa dicoret.Terdengar sangat menarik bukan? Dan pasti nya kalian penasaran gimana sih cara nya biar bisa kelihatan keren seperti itu. Nah yuk ikuti langkah-langkah dibawah ini!
Berikut Cara Mencoret Tulisan WhatsApp:
- Pertama yang harus anda lakukan adalah buka aplikasi WhatsApp di smartphone anda.
- Kemudian pilih chat atau grup penerima kemudian pilih pesan atau kata yang ingin anda coret selain itu anda mungkin bisa mengetik terlebih dahulu kata atau kalimat yang ingin anda beri coretan.
- Lalu tahan teks tersebut hingga muncul titik tiga
- kemudian tekan saja, setelah ditekan akan muncul pilihan salin, potong, tempel, tebal, miring, coret dll.
- Pilih fitur yang coret maka otomatis teks yang anda inginkan akan menjadi terlihat seperti di coret.
- Hasil nya bisa kalian lihat saat pesan tersebut dikirimkan.
Nah diatas adalah langkah pertama yang bisa kalian coba, namun ada cara lain yang bisa kalian coba juga salah satunya menggunakan tanda tilde (~) caranya juga sangat mudah
Berikut Cara Mencoret Tulisan WhatsApp Menggunakan Tilde (~):
- Letakkan tanda tilde sebelum dan sesudah kata atau kalimat yang ingin anda coret namun jangan diberi spasi
Contoh: ~tanda coret~ maka hasilnya akan seperti ini tanda coret
Terlihat sangat mudah dan sederhana bukan? Ini akan membuat chattingan anda terlihat lebih mengesankan dan tidak membosankan dan ini bisa anda coba untuk anda kirim saat chattingan bersama teman dan keluarga
Nah semoga artikel ini bermanfaat dan dapat menjawab pertanyaan kalian bagaimana cara mencoret tulisan di WhatsApp. Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan atau kata kata
TERIMAKASIH!
Be the first to comment